Kodim 0602/Serang Gelar Pengobatan Massal Dan Bagikan Sembako Dalam Rangka HUT TNI Ke-79 Tahun 2024

    Kodim 0602/Serang Gelar Pengobatan Massal Dan Bagikan Sembako Dalam Rangka HUT TNI Ke-79 Tahun 2024

    Serang – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke-79 Tahun 2024, Kodim 0602/Serang menggelar kegiatan pengobatan massal serta membagikan bantuan sembako kepada masyarakat kurang mampu, bertempat di Aula Sultan Ageng Tirtayasa Makodim 0602/Serang, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang, Provinsi Banten, Minggu (22/09/2024).

    Komandan Kodim (Dandim) 0602/Serang, Kolonel Inf Mulyo Junaidi menjelaskan bahwa kegiatan ini, merupakan bagian dari upaya TNI untuk meringankan beban masyarakat, terutama dalam hal kesehatan dan kebutuhan dasar. 

    "Pengobatan massal ini bekerjasama dengan Denkesyah Serang, kami tujukan kepada masyarakat yang membutuhkan akses layanan kesehatan, sementara pemberian sembako diharapkan dapat membantu meringankan beban ekonomi warga, " ujar Kolonel Inf Mulyo Junaidi.

    Kegiatan ini, mendapat antusiasme tinggi dari masyarakat, dengan berbagai layanan kesehatan yang disediakan, termasuk pemeriksaan umum, pengobatan gigi, dan pemberian obat-obatan. 

    Selain itu, ratusan paket sembako dibagikan kepada warga yang hadir sebagai bentuk kepedulian TNI, terhadap kesejahteraan masyarakat.

    Aang Nopriyadi

    Aang Nopriyadi

    Artikel Sebelumnya

    Kodim 0602/Serang Gelar Donor Darah Dalam...

    Artikel Berikutnya

    Sambut HUT TNI Ke-79 Tahun 2024 Kodim 0602/Serang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Dandim 0602/Serang : Kolaborasi TNI Bersama BPJS Ketenagakerjaan Dan PT Indah Kiat Dukung Kemandirian Disabilitas 
    Kebun Ketahanan Pangan Makorem 012/TU Jadi Sarana Edukasi Alam Bagi Anak PAUD
    Polri: Pendaftar Rekrutmen Bakomsus Pangan Hingga Hari Kedua 2.953 Orang
    Menteri Nusron dan Menteri Transmigrasi Sepakat Manfaatkan Tanah Telantar Seluas 564.957 Hektare untuk Menyukseskan Program Transmigrasi

    Ikuti Kami